Leonn-Mars

Dapatkan Informasi Menarik Dan Artikel Edukasi Bagi Anda Disini

Minggu, 04 Oktober 2009

Gempa di Padang Sumatera Tewaskan Ribuan Orang

Gempa di Padang meninggalkan kesedihan yang mendalam terutama bagi yang sudah di tinggalkan sanak famili yang pergi untuk selama-lamanya.
Di perkirakan ribuan orang tewas dan masih banyak yang tertimbun oleh reruntuhan bangunan.


Ribuan orang hingga saat ini masih terjebak di dalam reruntuhan akibat gempa Sumatra berkekuatan 7,6 skala richter. Korban belum bisa dievakuasi karena cuaca buruk. Demikian dikatakan Kepala Pusat Penanggulangan Krisis Departemen Kesehatan Rustam Pakaya di Jakarta, Rabu (30/9).

Rustam mengatakan, ribuan korban terjebak reruntuhan bangunan karema tak sempat menyelamatkan diri saat gempa menggoyang bumi Sumatra.
Begitu banyaknya korban, tambah rustam, sejumlah kalangan menyamakan tragedi ini dengan gempa Yogyakarta pada 2006 yang menelan 5.000 lebih korban jiwa.


Sementara itu Kepala Bantuan Kemanusiaan PBB mengatakan setidaknya 1.100 orang tewas dalam gempa bumi yang melanda Sumatra. John Holmes mengatakan ratusan orang lainnya luka-luka dan data korban tewas dipastikan akan terus naik. Tim Penyelamat masih bekerja keras hingga malam hari untuk mencari korban yang masih hidup dibawah puing-puing gedung yang runtuh.

"Dan tentu saja ratusan orang luka-luka. Saya perkirakan jumlah itu akan bertambah jika operasi bantuan telah selesai dilakukan."
Tim penilai akan tiba di Padang pada hari Jumat, dan para pejabat PBB akan menentukan untuk meluncurkan permintaan bantuan darurat atau mempergunakan uang dari Dana Bantuan Darurat PBB, tambah Holmes.

Sebelumnya pemerintah Indonesia memperkirakan jumlah korban dalam gempa bumi ini akan tinggi.
"Perkiraan kami ribuan orang kemungkinan meninggal," kata Rustam Pakaya, Kepala Pusat Pengendalian Krisis Departemen Kesehatan Depkes.

Sehari setelah gempa mengguncang Sumatera Barat, Kamis pagi gempa berkekuata 7 SR mengguncang Provinsi Jambi.
Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa yang terjadi sekitar pukul 8.52 WIB itu berlokasi di 2.44 Lintang Selatan-101.59Bujur
Timur atau sekitar 46 km sebelah tenggara Kota Sungaipenuh, Jambi.


Hingga Ahad (4/10), sedikitnya ada 3.000 tenaga kesehatan dari berbagai lembaga dan istansi baik dalam maupun luar negeri yang telah diterjunkan di seluruh daerah yang terkena gempa di Padang, Sumatera Barat. Menurut Kepala Pusat Pengendalian Krisis (PPK) Departemen Kesehatan (Depkes), dari jumlah tenaga kesehatan tersebut 766 diantaranya merupakan dokter spesialis.

"Distribusi obat yang telah terkirim ke Padang hingga saat ini telah mencapai 3 ton," paparnya. Jumlah kantong mayat yang tersedia sebanyak 330,400 set alat kesehatan patah tulang, dan 300 veltbed. Menurutnya, hingga saat ini jumlah nakes ter
sebut telah tersebar keseluruh daerah yang terkena gempa di Sumatera Barat. Distribusi nakes dan obat sendiri telah di lakukan secara merata.

Read more!

Kamis, 24 September 2009

Mengoptimalkan ponsel OS Symbian

Ponsel yang mempunyai operasi sistem terbuka punya keunggulan dalam menginstal banyak aplikasi ketimbang ponsel berbasis java, dengan ponsel OS Symbian misalnya banyak aplikasi yang dimasukkan ke dalam sistem software ponsel untuk meningkatkan kinerja dan memberikan banyak kemudahan lewat aplikasi ponsel yang bermacam-macam.

Salah satu cara, meningkatkan kinerja ponsel Symbian bisa dilakukan dengan mengisikan aplikasi yang tepat dan berguna bagi mobilitas kita. Sangat disayangkan, jika ponsel kita cuma bisa buat telepon dan sms saja. Sebab ponsel-ponsel canggih yang telah mengadopsi Symbian OS otomatis akan mendukung berbagai macam aplikasi interface (APIs). Termasuk di dalamnya adalah multitasking kernek, middle-ware for communication, data manajemen dan grafis, GUI framework fase awal, dan berbagai aplikasi lain.

Ponsel yang sudah mengaplikasikan Symbian OS memiliki kemampuan yang lebih dibanding dengan generasi sebelumnya, hal ini dikarenakan system operasi ini dibekali dengan kemampuan:

- Dirancang sebagai gabungan kemampuan komputer dengan ponsel.

- Bersifat open aplication environment yang memungkinkam ponsel menjadi sebuah platform bagi pengembangan berbagai aplikasi dan layanan (bahasa dan konten)

- Open Standard dan interoperability, modul-modulnya mudah diimplementasikan secara fleksibel karena mendukung berbagai aplikasi teknologi dan pemprograman interfaces (APIs).

- Multitasking, yang menekankan pada object oriented dan component based.

- Flexible user interface design sehingga mudah dikembangkan dengan inovasi yang diinginkan.

- Robustness, memiliki kemampuan mengakses data dengan cepat dan menjamin keutuhan data, mampu mengurangi keterbatasan memori, penyimpanan dan tenaga dari perangkat komunikasi yang ada saat ini ada.

Banyak ponsel yang mengadopsi Symbian OS dan mengaplikasikannya pada produk mereka, antara lain Ericsson R380, Nokia 9210 communicator series, dan lain-lain yang ada dalam jajaran Seri N dan E.

Bagi ponsel ber OS Symbian yang ingin mengoptimalkan kemampuan musik seperti track ID, untuk fitur track ID pada handset symbian dapat ditambahkan sebuah aplikasi pendukung yang memiliki fungsi sebagai track ID di handset symbian.

Adalah aplikasi SHAZAM ID, aplikasi yang memiliki fungsi sebagai Track ID di handset symbian s60v3. Seperti halnya sebuah fitur menu Track ID pada ponsel musik, pada aplikasi ini tersedia menu TAG NOW, MY MUSIC, TAG CHART dan menu SEARCH untuk mencari sebuah komposisi lagu via internet. Aplikasi ini sebenarnya di sediakan secara gratis, namun hanya khusus untuk handset symbian s60v3 hasi produksi samsung saja, namun untuk handset symbian s60v3 dari vendor lain juga dapat menggunakan aplikasi ini. Untuk dapat mengunjung situsnya di www.shazam.com.

Read more!

Senin, 21 September 2009

Internet Dengan Koneksi WiFi

Internet murah dengan koneksi Wifi semakin populer di masyarakat karena dengan Wifi kita bisa berinternetan dengan gratis tanpa mengeluarkan biaya, asalkan perangkat yang dimiliki mendukung jaringan Wifi.

Wi-fi merupakan kependekan dari Wireless Fidelity, yang memiliki pengertian yaitu sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks- WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Standar terbaru dari spesifikasi 802.11a atau b, seperti 802.16 g, saat ini sedang dalam penyusunan, spesifikasi terbaru tersebut menawarkan banyak peningkatan mulai dari luas cakupan yang lebih jauh hingga kecepatan transfernya.

Awalnya Wi-Fi ditujukan untuk penggunaan perangkat nirkabel dan Jaringan Area Lokal (LAN), namun saat ini lebih banyak digunakan untuk mengakses internet. Hal ini memungkinkan seseorang dengan komputer dengan kartu nirkabel (wireless card) atau personal digital assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet dengan menggukan titik akses (atau dikenal dengan hotspot) terdekat.

Beberapa tips dibawah mungkin bermanfaat untuk melakukan koneksi nirkabel:

- GPRS, EDGE, WCDMA atau HSDPA : merupakan tipe koneksi internet yang tersedia pada jaringan telekomunikasi. Semakin ke-kanan semakin baik jaringannya, sehingga HSDPA merupakan koneksi yang paling oke.

- Jika memilih Wifi, buka laptop lalu aktifkan WiFi. Jika kita menemukan sebuah SSID (Access Point), maka coba lakukan koneksi.

- Pada saat bersamaan, kita bisa saja kita menemukan banyak pilihan SSID. Pilih satu yang paling kita kenal. Biasanya menggunakan nama familier seperti "TelkomHostpot","Indosat", atau nama cafe/mal tempat kita nongkrong.

- Jika koneksi tersebut gratis biasanya kita langsung tersambung. Secara sederhana kita bisa masuk ke web simpel seperti www.yahoo.com atau www.kompas.com.

- Jika tidak gratis, ketika membuka web akan tampil halaman Login & Password yang harus di-isi. Ini berarti kita harus membeli voucher/berlangganan untuk koneksi.

- Jika koneksi terkunci (dengan icon gembok di SSID yang kita temukan), maka diperlukan izin tertentu untuk memasukinya. Koneksi seperti ini biasanya digunakan secara internal oleh institusi tertentu.

- Pada saat menggunakan WiFi, sebaiknya kita tidak membuka Mobile Banking. Tempat terbuka sangat rentan terhadap "pembajakan", sehingga kurang bijak jika melakukan transaksi di area tersebut. Jika terpaksa melakukannya, sebaiknya gunakan perangkat tambahan (seperti token bank Mandiri atau keyBCA) untuk mengacak password.

- jika kita melakukan koneksi secara rutin ditempat yang sama, sebaiknya buatlah sebuah profil Access Point tersebut. Ini agar ketika kita datang ketempat yang sama, akan langsung terkoneksi.

Read more!

Sabtu, 12 September 2009

Cara Meningkatkan Kreativitas Kehidupan Anda

Untuk meningkatkan kreativitas kita, di samping kesibukkan yang barangkali menghimpiti kita tiap hari. Kita harus meluangkan waktu dengan beraktivitas.

Bagi yang sibuk, kalau ada waktu bisa meluangkan dengan memancing untuk menenangkan pikiran, atau bila kurang ada kerjaan luangkan waktu anda dengan berolahraga bermain tenis, bola, badminton dan lain sebagainya tujuannya agar metabolisme tubuh tetap terjaga bagi anda.

Buat menjaga keseimbangan tubuh tidurlah yang nyenyak. Tidur yang nyenyak itu menyehatkan, di samping menyegarkan tubuh dan jiwa. Orang yang kurang tidur cenderung melemah daya tahan tubuhnya dan mudah terkena penyakit. Gangguan tidur bisa mengganggu konsentrasi, daya ingat, dan kreativitas. Sementara kelelahan yang timbul akibat tidak cukup tidur bisa menimbulkan iritasi dan keseimbangan emosi, juga berhubungan dengan banyaknya kasus kecelakaan.

Tidur yang nyenyak sangat penting untuk penampilan awet muda. Sebab selama tidur, tubuh akan mengeluarkan hormon pertumbuhan yang berfungsi memperbaiki
dan memperbaharui jaringan serta sel-sel tubuh, termasuk kulit. Dengan begitu terjadi peremajaan pada sel-sel tubuh, kulit dan jaringan.


Dan berolahragalah yang cukup, jika anda belum terbiasa berolahraga, mulailah dari sekarang. Menurut Miriam E, Nelson PH.D, Penulis buku Strong Women Stay Young yang meneliti pengaruh olahraga dan gizi pada tulang wanita di Tufts University School of Nutrion, Amerika.
Wanita umumnya mulai menyusut kepadatan tulang dan ototnya sekitar 40 tahun. Sebagian penyebabnya adalah karena kurang berolahraga. Tulang dan otot yang tidak dilatih memang mudah mengalami penyusutan.

Berlatih fitnes atau olahraga secara umum dengan rutin akan membuat Anda mendapat kepuasan ketika mulai merasakan manfaatnya bagi tubuh Anda. Namun adakalanya Anda jenuh dengan aktivitas rutin olahraga Anda. Untuk menjaga agar tidak menjemukan cobalah berlatih
dengan orang-orang terdekat Anda.

Anda pasti sering menghabiskan waktu dengan orang-orang terdekat Anda, misalnya : kekasih Anda, orang va Anda, anak-anak Anda, sahabat dekat, rekan kerja atau malah tim rekreasi Anda saat liburan. Kenapa tak berfikir untuk mengajak mereka berlatih fitnes bersama Anda? Selain lebih mendekatkan Anda dengan orang-orang tercinta, berlatih bersama
dapat membantu untuk lebih aktif dan sedikit berkompetisi tentunya menyenangkan bukan?

Temukan hobi yang membuat Anda tetap aktif Berkebun, tracking di taman, atau bahkan ikut serta dalam organisasi pecinta alam yang melibatkan olahraga bersepeda atau hiking tentunya akan menyenangkan dan kalori Anda akan terus terbakar. Atau mungkin Anda ingin mengunjungi kembali tempat wisata yang Anda sukai? Misalnya

pergi rafting? Berarung jeram di sungai di tempat wisata favorit Anda? Hmm, Anda bahkan akan lupa kalau Anda sedang berolahraga.


Read more!

Senin, 07 September 2009

Meraih Kenikmatan Berhubungan Seksual

Kalau kita bercinta dengan pasangan kita, tentu kita ingin memberi kepuasan bagi kita sendiri dan pasangan kita, maka dalam bercinta kita perlu teknik yang bagus agar memuaskan bagi bersama anda. Anda ingin memperoleh tingkat kepuasan yang tinggi dalam berhubungan seksual simak tip berikut ini.


Sering perasaan-perasaan buruk menghantui setiap kelebihan yang di punyai seorang wanita. Sebenarnya banyak yang kita gali dari sana, untuk kemudian memunculkan sebagai pesona khas yang nantinya dijadikan sebagai jati diri kita sendiri. Namun kita terkadang minder sebelum memulainya. Padahal pesona yang ada pada diri kita merupakan senjata untuk membangkitkan birahi demi menciptakan suasana yang romantis ketika hubungan seks dengan pasangan.


Setiap orang mempunyai keunikan birahi dan impian yang di sukai maupun yang tidak disukai. Menggali dan menunjukkan keunikan diri pada pasangan adalah bagian dari seni bercinta yang sensual. Galilah seni erotis itu, bersama-sama dengannya. Ungkapkan secara pribadi dari hati ke hati untuk mendapatkan nilai perbandingan yang seimbang.

Sarah Hedley, pakar seksualitas dan editor majalah pria amerika, Maxim, berikut ini memaparkan 10 jurus bagi wanita untuk dapat memuaskan pasangan prianya dalam berhubungan seks.

1.) Saat bersetubuh wanita dapat mencoba trik kecil berupa meraih dan meremas dada pasangan prianya, sambil menariknya perlahan. Teknik ini berdasarkan temuan bahwa tulang-tulang bagian tersebut "berhubungan" dengan bagian genitalnya, suatu sentuhan atau rangsangan tambahan dibagian itu tentunya akan membangkitkan kenikmatan.

2.) Memberi dorongan semangat dengan kata-kata. Untuk itu wanita tidak perlu merasa malu atau ragu menggunakan kata-kata liar sehingga pria pasangannya pun dapat membayangkan "keliaran" pasangannya dalam fantasi seksual.

3.) Cetuskan kata-kata yang menyanjung. Kebanyakan pria akan "bekerja" lebih baik saat egonya terangkat. Pria juga senang bila wanita menyanjung kelakiannya. Misalnya terangsang dengan bidangnya dada atau kekekaran tubuhnya, karena itu katakanlah tanpa ragu segala sanjungan pada pria pasangan anda, karena itu akan menjadi pembakar gairahnya.

4.) Semakin lama seorang pria dirangsang maka akan semakin tinggi tingkat orgasmenya. Agar bisa mencapai tingkat setinggi mungkin, pertahankan masa pemanasan selama mungkin. Bila perlu, jangan beri kesempatan pria pasangan anda untuk buru-buru melakukan penetrasi. Mengulur-ulur waktu dalam hal ini justru sangat baik bagi kedua pihak.

5.) Lakukan persetubuhan dengan posisi yang bisa membuat bagian pinggul bisa lebih tinggi. Posisi ini bisa memberikan keuntungan bagi pria karena tidak harus banyak memberikan topaangan bagi dirinya sendiri. Hal lain, posisi yang sama akan membuat lengannya bebas untuk memberikan belaian atau rangsangan pada bagian tubuh pasangan wanitanya.


Read more!

Selasa, 01 September 2009

Perkembangan Dalam Mengakses Internet

Teknologi informasi perkembangannya semakin tajam, di tengah dunia global sudah tidak dibatasi oleh waktu dan tempat dalam mengakses informasi dari seluruh dunia. Perkembangan dunia internet juga semakin bagus termasuk di negara kita dari tahun-tahun juga menunjukkan peningkatan yang signifikan baik dari pengguna dan penetrasi dalam mengakses internet.


Teknologi informasi telah membuka mata dunia akan sebuah dunia baru, interaksi baru, market place baru, dan sebuah jaringan bisnis dunia tanpa batas. Di sadari betul bahwa perkembangan teknologi yang di sebut internet, telah mengubah pola interaksi masyarakat, yaitu; interaksi bisnis, ekonomi, sosial, dan budaya.

Internet telah memberikan kontribu
si yang demikian besar bagi masyarakat, perusahaan/industri maupun pemerintah. Hadirnya internet telah menunjang efektifitas dan efisiensi operasional perusahaan, terutama peranannya sebagai sarana komunikasi, publikasi, serta sarana untuk mendapatkan berbagai informasi yang dibutuhkan oleh sebuah badan usaha atau lembaga lainnya.


Zaman sekarang, internet merupakan kebutuhan bagi orang banyak karena dengan internet kita bisa mengakses dan menemukan segala informasi di seluruh dunia dengan cepat dan mudah. Kebutuhan internet yang sangat penting sehingga peningkatan jumlah pemakai internet setiap tahun yang selalu meningkat di seluruh dunia. Di indonesia sendiri jumlah pemakai internet selalu meningkat dengan peningkatan yang cukup besar.


Sekarang banyak sekali layanan-layanan akses internet yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan kita, salah satunya layanan akses internet dari PT. Telkom seperti Telkomnet Instant merupakan layanan akses Dial-Up dengan kecepatan berkisar
antara 40 Kbps- 56 Kbps sedangkan Telkom Speedy merupakan akses ADSL dengan kecepatan Up To 384 Kbps. Selain itu masih banyak sekali layanan-layanan akses internet yang bisa kita pilih.


Ada lagi layanan internet yang menggunakan Wireless Lan yang merupakan akses internet tanpa kabel atau menggunakan gelombang elektromagnetik seperti akses GPRS menggunakan handphone, PDA, laptop, dll. Selain itu sinyal Hotspot yang sering disebarkan ditempat-tempat seperti Mall, Cafe, Kampus, atau berbagai tempat lainnya bisa digunakan untuk mengakses internet, kita hanya perlu membawa peralatan mobile kita ditempat tersebut dan ber-internetan disana.

Dengan mengakses internet maka akan menambah tingkat edukasi kita, karena teknologi internet adalah jaringan informasi yang secara spesifik lebih unggul ketimbang mencari lewat media lain, peningkatan penetrasi internet diharapkan semakin naik seiring harga dalam mengakses internet yang kompetitif.


Read more!

Senin, 27 Juli 2009

Pasar Perdagangan bebas Dunia

Kesenjangan negara berkembang dan maju harus di kurangi, meniadakan praktek kapitalisme di negara-negara maju, perdagangan bebas merupakan suatu wacana dilematis di suatu sisi akan meningkatkan perdagangan dunia tapi juga akan memberi efek daya saing yang lemah terutama di negara lemah.

Pertemuan negara maju dan berkembang di london diharapkan memberikan solusi untuk membuka proses perdagangan yang sehat, dan mampu mengurangi dampak krisis global yang melanda dunia.


Sementara itu menteri keuangan Sri Mulyani Indrawati juga mengakui kemunduran perdagangan bebas. "Dalam pertemuan internasional, semua pemimpin negara mengatakan akan melaksanakan pasar bebas, tapi setelah di rumah [negara] sendiri mereka melakukan proteksi,"kata Menkeu, dalam seminar bertajuk East Asia's Response To The Global Economic Crisis.


Di tempat yang sama, kepala Ekonom Bank Danamon Anton gunawan mengatakan pasar bebas sudah menjadi retorika. WTO memang mengurangi tarif perdagangan, tetapi proteksi beralih ke hambatan nontarif, seperti Obama yang menerapkan slogan "Buy American".

Bukti maraknya proteksi selama krisis terlihat dari data dari Bank Dunia (Word Bank). Daftar kebijakan perlindungan perdagangan domestik selama 2009, semakin meningkat, ada sekitar 47 hambatan perdagangan baru di luar aturan antidumping.


Peneliti Korea selatan, yaitu Sang Yeon hwang, research fellow Gyeonggi Research Institute menyebutkan terjadi tren dimana negara maju cenderung memperlakukan subdisi, sementara itu negara berkembang mengurutkan jenis aturan yang bervariasi, seperti peningkatan tarif, subdisi dan non tarif.

Laporan Trade protection: Incipient but worrisome trends-World trade Organization", yang dirilis 4 maret 2009, menyebutkan Amerika Serikat memberlakukan subdisi bagi industri otomotif. Negara besar lain, seperti Kanada, Perancis, Jerman Inggris dan China mensubdisi perusahaan nasional.

"Sebenarnya jika dilaksanakan dengan ideal saja, perdagangan bebas itu masih merugikan negara berkembang, karena kalah bersaing, setidaknya dari sisi teknologi. Apa jadinya jika negara berkembang komit melaksanakan pendekatan pasar, eh, negara maju lakukan proteksi," ujar M. Ikhsan modjo, Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance.

Persaingan pasar bebas di negara berkembang akan berlangsung ketat, produk dalam negeri di harapkan untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas supaya tidak kalah pamor dari prodak asing, sehingga keseimbangan pasar akan lebih terjaga.

Read more!